KEBERHASILAN VS KEGAGALAN
(ungkapan dalam sebuah perjalanan hidup)
Written and edited by: Budhi Sagita Wiratama, S.Pd..
Published on: Inspirasi 4 Dimensi
Sebuah perjalanan memiliki banyak pelajaran dalam hidup. Pelajaran yang
sangat berarti bagi setiap insan manusia. Pelajaran yang memungkinkan kita untuk tetap dapat bertahan hidup, walaupun terkadang dapat membuat kita merasa putus asa dalam menjalani hidup ini. Bagi semua orang, keputusasaan terkadang membuat ia tidak ingin lagi berjalan untuk mencoba dan mencoba lagi mengarungi perjalanan hidup yang masih sangat panjang ini. Mereka menganggap bahwa inilah akhir dari dunia, tidak ada tempat lagi bagi mereka untuk memulai hidup. Tapi apakah benar bahwa kegagalan adalah akhir dari segalanya?
Seeorang teman pernah selalu berpesan bahwa kegagalan bukanlah akhir dari segalanya, God has a better plan for you. Bagaimanapun keadaannya, kita harus sadar bahwa banyak orang di sekitar kita yang masih memperhatikan kita saat kita gagal dalam mengikuti perjalanan hidup kita. Slogan bahwa kegagalan adalah awal keberhasilan sangatlah mampu dimaknai sebagai sebuah cambuk jika seseorang dapat menilai bahwa kegagalan adalah saat untuk bangkit. Kegagalan bukan merupakan cerminan dari sebuah kekurangan ataupun kelemahan yang dimiliki seseorang. Ada faktor lain yang sangat signifikan untuk dapat mewujudkan keberhasilan seseorang. Faktor itu tak lain dan tak bukan adalah faktor yang kita sebut “keberuntungan”. Faktor keberuntungan merupakan salah satu faktor yang tidak dapat diabaikan dalam segala usaha dalam mengarungi perjalanan hidup ini. Keberuntungan dapat mengubah segalanya, dapat saja suatu keberuntungan tersebut menyebabkan nasib seseorang berubah atau sangat mungkin juga dapat menyebabkan dunia ini berubah.
Faktor keberuntungan ini sangat erat hubungannya dengan diri kita sendiri. Diri kita memiliki faktor-faktor yang dapat membuat sebuah keberuntungan mendekat bersama kita. Prinsip bahwa “luck will always stay with us”, (=keberuntungan akan selalu berpihak pada kita), harus tetap dipegang oleh siapapun, karena kita tidak dapat menutup diri bahwa keberuntung memegang peranan yang tidak dapat kita anggap remeh dalam sebuah keberhasilan mengarungi hidup ini.
Keberhasilan dalam hidup dapat digunakan sebagai sebuah tolok ukur seberapa kuatkah atau seberapa mampukah diri kita mamapu bermain dalam permainan yang kita sebut sebagai future game ini. Kemampuan dan kekuatan kita merupakan sebuah cerminan bahwa kita mampu melewati rintangan yang kita hadapi dalam menjalani hidup kita. Segala rintangan, hambatan, maupun halangan dapat kita lampaui dengan menggunakan kemampuan, kekuatan, keistimewaan, usaha, dan keberuntungan yang kita miliki. Usaha, kemampuan, kekuatan, keistimewaan, dan keberuntungan akan membantu kita untuk mengahadapi future game ini dan akan berjalan sempurna dalam sebuah tataran yang bernama keberhasilan.
Kesemuanya ini adalah sebuah tantangan untuk membawa kita maju dan sukses mengembangkan diri kita di dalam lingkungan tempat kita tinggal. Wawasan yang luas, keluwesan, pengendalian diri, serta kerendahan hati akan membantu kita untuk terus maju dan hidup dengan kesuksesan. Janganlah berhenti dalam sebuah kegagalan, cobalah untuk terus berjuang dan bangkit dalam sebuah perjalanan hidup. Keberhasilan dan kegagalan hanyalah sebuah awal dalam perjalanan hidup kita.
No comments:
Post a Comment